128 Pegawai Lingkup Pemprov Maluku Terkonfirmasi Covid-19

128 Pegawai Lingkup Pemprov Maluku Terkonfirmasi Covid-19 - Hallo sahabat Suka Berita, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 128 Pegawai Lingkup Pemprov Maluku Terkonfirmasi Covid-19, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 128 Pegawai Lingkup Pemprov Maluku Terkonfirmasi Covid-19
link : 128 Pegawai Lingkup Pemprov Maluku Terkonfirmasi Covid-19

Baca juga


128 Pegawai Lingkup Pemprov Maluku Terkonfirmasi Covid-19

AMBON – BERITA MALUKU. Tercatat sudah 128 pegawai di lingkup pemerintah provinsi Maluku, terdiri dari Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun tenaga honorer/kontrak terkofirmasi Covid-19.

Dari 128 orang tersebut, 107 merupakan ASN, 62 diantaranya telah dinyatakan sembuh, 44 orang masih dalam perawatan dan 1 orang meninggal dunia. Sedangkan tenaga honorer/kontrak tercatat 21 orang, 9 diantaranya telah dinyatakan sembuh dan 12 orang masih dalam perawatan.
Hal ini disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Maluku, Jasmono, dikonfirmasi, Selasa (14/07).

Dijelaskan, 128 ASN maupun tenaga honorer/kontrak tersebut, tersebar di beberapa organisasi perangkat daerah (OPD), diantaranya RSUD dr. M. Haulussy 58 orang, RSUD dr. H. Ishak Umarella, 59 orang, Biro Humas dan Protokol 1 orang, Biro Umum 3 orang, Biro Administrasi Pembangunan dan Pengelolaan Barang Jasa 1 orang, Dinas Kesehatan 2 orang, Dinas Pertanian 1 orang, Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) 1 orang, Dinas Pemuda dan Olahraga 1 orang, BKD 1 orang.

"Kalau dilihat dari data tersebut, sebagian besar dari tenaga kesehatan yang memberikan pelayanan kesehatan secara langsung kepada masyarakat yang rentan terjangkit covid 19," ucapnya.

Untuk itu, dirinya mengajak seluruh komponen masyarakat Maluku untuk memberikan dukungan penuh terhadap Tim Gugus Percepatan Penanganan Cobid 19 terutama para tenaga kesehatan, yang merupakan garda terdepan dalam penanganan pencegahan Covid-19.

Sebagai upaya antisipasi agar ASN maupun tenaga honorer/kontrak terpapar Covid-19, kata Mantan Kepala Badan Biro Pemerintan setda Maluku, seluruh aktifitas kedinasan tetap berjalan, dengan menerapkan protokol kesehatan.

"ASN maupun tenaga honorer/kontrak yang melaksanakan tugas kedinasan tetap menerapkan protokol kesehatan, upaya ini dilakukan agar semuanya bisa terhindar dari Covid-19," tandasnya.


Demikianlah Artikel 128 Pegawai Lingkup Pemprov Maluku Terkonfirmasi Covid-19

Sekianlah artikel 128 Pegawai Lingkup Pemprov Maluku Terkonfirmasi Covid-19 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 128 Pegawai Lingkup Pemprov Maluku Terkonfirmasi Covid-19 dengan alamat link http://sukaberita11.blogspot.com/2020/07/128-pegawai-lingkup-pemprov-maluku.html